Pengembangan sebuah website atau blog menjadi lebih baik dari segi visibilitas terhadap search engine/ mesin pencari adalah hal kiranya menjadi tujuan dari SEO(Search Engine Optimization). Penerapan optimisasi atau SEO yang baik pada suatu website akan membantu sebuah website menjadi populer sekaligus mempunyai traffic kunjungan yang baik. Hal ini tentu akan sangat diperlukan untuk anda yang memanfaatkan website sebagai sarana menghasilkan uang ataupun kegiatan komersial. Tidak mengherankan banyak orang yang berusaha memahami lebih mengenai SEO dan berusaha menjadi seorang ahli SEO guna dapat memaksimalkan visibilitas website-nya terhadap pencarian Google ataupun dengan tujuan ingin menjualkan jasa seo profesional suatu website.
Nah.,untuk anda yang kiranya ingin memahami lebih mengenai SEO dan ingin menjadi webmaster yang tidak hanya tahu menjalankan sebuah website, melainkan juga mengetahui cara mengoptimisasinya. Berikut ini adalah beberapa dasar pemahaman SEO yang kiranya harus anda ketahui untuk menjadi seorang ahli SEO.
- Konten berkualitas
Dasar pertama yang harus anda ketahui untuk menjadi seorang ahli SEO adalah tentang konten. Menyediakan konten berkualitas untuk website anda adalah hal yang amat penting dalam penerapan SEO. Konten yang unik dan disetting aga memenuhi standa SEO akan dapat membantu meningkatkan perayapan Google ke halaman website anda. Namun yang perlu diingat adalah membanjiri sebuah konten artikel dengan keyword saat ini bukanlah ide yang bagus, standarnya anda hanya disarankan menggunakan 1 hinga 2 persen density untuk penerapan keyword(Google saat ini merangking halaman website berdasarkan dengan keunikan konten). - Anchor text dan link
Masih terkait dengan konten, untuk dapat menjadi ahli SEO, anda juga harus dituntut memahami link dan juga anchor text. Anchor text sendiri adalah keyword yang diselipkan link ke suatu halaman yang berguna sebagai backlink dan juga pendukung keyword yang anda gunakan. Terkait dengan hal ini, anda juga disarankan untuk menjadikan anchor text sebagai tag dari artikel/ konten yang akan anda posting. - Backlink
Backlink merupakan pondasi dari sebuah website. Tanpa backlink, halaman website tidak akan sempurna secara SEO. Backlink sendiri adalah tautan yang menghubungkan dua situs berbeda dalam hubungan umpan balik. Backlink ini dapat diperoleh dengan melakukan submit ke search engine seperti yahoo, google, bing dll. Selain itu, backlink juga dapat diperoleh dengan walking blog(berkomentar dan meninggalkan alamat URL di suatu postingan website) ataupun dengan membagikan postingan di media sosial. - Gambar SEO friendly
Gambar juga adalah komponen lain dari konten yang harus dioptimisasi secara optimal, hal tersebut dilakukan untuk memberikan informasi kepada Google terkait dengan gambar. Google tidak dapat membaca sebuah gambar tanpa informasi. Untuk mengoptimisasinya, anda memerlukan tag alt gambar yang tepat untuk setiap postingan atau gambar yang dimuat di halaman website anda.
Itulah beberapa hal dasar yang penting diketahui oleh ahli SEO yang dapat membantu dalam peningkatakan visibilitas ataupun optimisasi suatu halaman website terhadap search engine.