Android masih menjadi salah satu ponsel pintar yang memang banyak digunakan di seluruh dunia. Bahkan sekarang karena perkembangan Android sangat baik maka diikuti oleh perkembangan gadget. Tidak hanya gadget untuk berkomunikasi tapi juga perangkat yang digunakan untuk berbagai pekerjaan di rumah.
Sponsor: aplikasi video streaming
Ide untuk membuat robot yang bisa mempermudah pekerjaan rumah tangga memang sudah lama muncul. Namun semua itu berkembang lebih cepat ketika ponsel Android menjadi jenis ponsel paling pintar saat ini. Berikut ini adalah beberapa bukti bahwa Android bisa membantu pekerjaan rumah tangga dengan cara yang lebih mudah dan pintar.
- Android dan Lockitron
Jika Anda sering kehilangan kunci rumah maka itu menjadi kejadian yang sangat menjengkelkan. Dan sekarang Anda bisa mengatasi semua kelemahan itu hanya dengan menghubungkan Android dengan perangkat pintar Lockitron. Ini adalah salah satu perangkat pintar yang bisa membantu Anda membuka atau mengunci pintu hanya dari ponsel. Sistem kerja perangkat ini menggunakan bluetooth yang terhubung dengan ponsel. Namun tidak hanya itu saja karena Anda juga bisa menggunakan perangkat itu dengan koneksi WiFi tanpa terbatas ruangan dan jarak.
- Android dan Philips Hue
Philips adalah salah satu produsen lampu dan perangkat cahaya yang sangat terkenal di seluruh dunia. Kemajuan Android telah membuat Philips bekerja keras untuk memanjakan semua konsumen. Salah satunya dengan perangkat Philips Hue yang bisa membantu Anda mengendalikan cahaya di rumah hanya dari ponsel Android. Ada beberapa fasilitas pengaturan yang bisa digunakan seperti tingkat kecerahan cahaya lampu, tingkat kontras, dan bahkan membuat semua cahaya lampu mati. Dengan cara ini maka Anda tidak perlu pergi ke sirkuit lampu hanya untuk mengatur lampu.
- Android dan Arlo security system
Jika Anda merasa tidak nyaman akibat kondisi rumah yang tidak aman maka Anda bisa mencoba menggunakan perangkat ini. Arlo security system bisa terhubung dengan beberapa seri ponsel Android. Sistem kerjanya menggunakan fasilitas nirkabel sehingga Anda bisa bekerja dengan WiFi atau jaringan dalam ponsel Anda. Kemudian Anda bisa melihat kondisi keamanan rumah hanya dengan melihat tampilan video yang diinginkan. Anda bisa menyimpan rekaman atau melihat video secara langsung. Jika Anda ingin mengawasi anak-anak yang tinggal di rumah sendiri maka perangkat ini sangat penting untuk digunakan.
- Android dan Rachio water sprinkler
Jika Anda memiliki taman yang harus dirawat dengan baik dan tidak ingin menambah pekerjaan rumah tangga Anda, maka ini perangkat yang bisa dipasang dengan Android Anda. Perangkat ini bisa bekerja untuk membantu menyiram tanaman dan mengontrol air sehingga sesuain dengan kondisi taman Anda. Bahkan Anda bisa melihat ramalan cuaca sehingga ketika hujan maka Anda tidak perlu menyiram tanaman. Ketika Anda tidak memiliki banyak waktu untuk mengatur maka Anda bisa menetapkan sebuah jadwal yang sesuai dengan kondisi taman Anda.
Jadi itulah mengapa Android bisa membantu pekerjaan Anda dengan perangkat keras dan perangkat lunak yang terhubung langsung. Jadi jangan khawatir lagi dengan semua pekerjaan dalam rumah tangga Anda.