Semakin berkembangnya dunia bisnis, semakin banyak melahirkan para pengusaha-pengusaha baru yang berhasil meraih kesuksesan. Tapi tahukan anda jika di zaman modern ini, pengusaha yang dulunya identic dengan orang tua, kini tidak berlaku lagi. Banyak sekali pemuda yang kini sudah berani dan memiliki kemampuan untuk mengambangkan dan membangun bisnis. Dan tidak main-main, ternyata mereka juga mampu bersaing, bahkan bisa meraih kesuksesan yang lebih baik dari para pengusaha yang berusia lebih tua. Bahkan ada beberapa Pengusaha di bawah usia 20 tahun yang sudah berhasil meraih omset puluhan juta.
Sponsor: jasa pembuatan toko online
Saya berharap artikel berikut ini bisa memberikan motivasi kepada anda sekalian yang ingin meraih sukses di usia muda. Berikut ini adalah beberapa profil dari Pengusaha di bawah usia 20 tahun:
• Lambertus Darian
Dari beberapa informasi, pemuda satu ini memang sedari awal memiliki banyak bisnis. Meski begitu tidak hanya cerita sukses saja yang dia rasakan, dia juga pernah ditipu dalam berbisnis. Pemuda ini memiliki banyak skill dan kemampuan dalam banyak hal, diantaranya seperti investasi saham. Pada usia 16 tahun, dia bekerja sebagai sales perusahaan importer. Tentu hal ini sebagai suatu yang luar biasa.
Dalam satu bulan, dia pernah mendapatkan omset penjualan sebanyak 95 juta. Ketika karirnya semakin menanjak, dia kemudian memegang saham sebuah perusahaan peralatan rumah tangga sebesar 25%. Beberapa bisnisnya yang lain diantaranya adalah produk cairan pembersih kamar mandi, produk jahe merah instan, produk stick jelly food. Tidak hanya berbisnis, dia juga berorganisasi, salah satunya dengan mendirikan sebuah komunitas bisnis anak muda. Pada komunitas itu diadakan kegiatan yang membahas berbagai hal seputar bisnis yang dijalankan oleh anak muda.
• Hamzah Izzulhaq
Pengusaha muda satu ini lahir pada bulan april tahun 1993. Sejak masih kecil, bakatnya dalam berbisnis memang sudah terlihat. Pemuda ini memiliki karakter ulet dan berani mengambil resiko. Ia tahu betul soal kegagalan, dan baginya kegagalan itu biasa. Beberapa kali ia gagal dalam usaha, seperti saat menjalankan bisnis pin bergambar. Ia gagal karena tanpa sengaja merusak alat produksi. Tapi kemudian dengan keoptimisan, dia bangkit kembali.
Dengan modal yang tidak begitu banyak, ia membeli sebuah bisnis yag sudah berjalan cukup lama. Yaitu franchise bimbel dan hak miliknya dengan modal 75 juta. Dan ia mencicil pembelian usaha yag berharga 175 juta itu. Tapi karena keberanian dan juga tekad yang kuat, pada akhirnya ia berhasil mengembangkan bisnisnya hingga menghasilkan omset 360 juta per semester.
• Yasa Singgih
Pengusaha muda yang berikutnya adalah Yasa Singgih. Pemuda ini sangat pintar membaca prospek sebuah bisnis fashion. Untuk mendesain produknya ia tidak melakukannya sendiri tapi mendapat bantuan dari orang lain. Pernah ia berjualan dalam satu bulan dan hanya berhasil menjual dua kaos saja. Dan itu pun yang satu dibeli oleh ibunya sendiri.
Dengan modal yang hanya 4 juta, ia pergi ke tanah abang untuk membeli selusin pakaian jadi. Tapi kemudian ia bingung akan menggunakannya untuk apa. Pemuda ini juga menjalankan bisnis kedai kopi dan membuka toko online yang berfokus untuk menjual pakaian pria.
• Valentina Meiliyana
Valentina meiliyana berbisnis dengan produk yang ia produksi sendiri. Valentine membangun dan mengembangkan desain karyanya dan dibantu oleh penjahit professional sejak tahun 2008. Merk yang dimilikinya bernama Selkius Maxwell, dengan produk andalan adalah Valentina meiliyana shoes. Bisnisnya ini selain menjual pakaian jadi, juga menerima pemesanan dan konsumen.
Meskipun bisa dikatakan ahli dan sangat berbakat, valentine mengaku ia hanya belajar dari televise dan majalah. Setiap bulannya ia bisa meraih omset hingga 45 juta sampai 50 juta.